October 16, 2024
IMG-20240630-WA0079

IKASSI.ORG,-AMBON– Musyawarah Basudarao (Mubas) Ikatan Kerukunan Keluarga Siri Sori Islam (IKKASSI) Kabupaten Maluku Tengah, berakhir dengan penuh kekeluargaan.

Mubas IKKASSI 2 ini dibuka oleh Staf Ahli Bupati Maluku Tengah (Malteng), Zahlul Ikhsan, SKM., M.Kes yang bertempat di Gedung Islamic Center, Kota Masohi, Minggu, 30 Juni 2024.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua Umum IKASSI Ambon yang diwakili Sekretaris Umum, Giman Saimima; Camat Saparua Timur, Khalid Pattisahusiwa; Pj Kepala Pemerintahan Negeri Siri Sori Islam, M. Rahayu Toisuta; Ketua Umum IKKASSI Dr. Djar Wattiheluw beserta pengurus dan warga Maluku Tengah asal Negeri Siri Sori Islam.

Dalam pelaksanaan Mubas, seluruh peserta menyepakati untuk mengangkat Autan Patty sebagai Ketua Umum IKKASSI Malteng periode 2024 – 2028.

Mantan Ketua Umum IPPMASSI Ambon ini diangkat secara aklamasi sebelum sidang-sidang dilakukan oleh stering committe.

“Kami menyampaikan selamat atas penyelenggaraan Musyawarah Basudarao, dan terpilihnya saudara Autan Patty sebagai Ketua Umum IKKASSI Maluku Tengah,” kata Dr. Hasbollah Toisuta, Ketua Umum IKASSI Ambon di kota Ambon.

Hasbollah berharap Kepengurusan IKKASSI Malteng yang baru lebih progresif, dan bisa melahirkan program-program kerja yang dapat memajukan keluarga besar IKKASSI Malteng maupun keluarga besar Sissodiddo.

“Mari katong sama-sama pika mese-mese dalam rangka memajukan keluarga IKASSI di seluruh Indonesia,” harapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *